Pj Bupati Ta’aruf Dengan Anggota DPRD Jombang Dalam Sidang Paripurna PAW

Suasana sidang paripurna DPRD Kabupaten Jombang, Di hadiri Pj. Bupati Jombang Dalam agenda ta'aruf Dengan seluruh wakil rakyat Kamis (5/10/2023)

Jombang, Liputan10.id – Penjabat (Pj) Bupati Jombang melakukan ta’aruf (saling mengenal) dengan anggota DPRD Kabupaten Jombang dalam agenda sidang paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD yang dilaksanakan pada Kamis (5/10/2023) di ruang sidang paripurna gedung DPRD Kabupaten Jombang

Acara tersebut selain dihadiri seluruh anggota DPRD Jombang juga dihadiri Forkopimda Kabupaten Jombang yaitu Kapolres, Dandim, Kepala Kejaksaan, Sekdakab Jombang beserta OPD, camat dan para tamu undangan

Sebelum memasuki agenda Sidang Paripurna PAW, Ketua DPRD Jombang, Mas’ud Zuremi memperkenalkan sedikit biografi Pj Bupati Sugiat kepada seluruh anggota DPRD yang hadir

Mas’ud mengungkapkan, sejak ditugaskan sebagai penjabat (Pj) Bupati, Sugiat belum pernah melakukan pertemuan secara resmi atau khusus dengan para wakil rakyat.

Untuk lebih mengakrabkan secara personal dan kelembagaan eksekutif dan legislatif, lanjut Mas’ud, maka momentum rapat paripurna PAW ini akhirnya dijadikan agenda resmi pertemuan pertama antara Pj. Bupati Jombang dengan seluruh anggota DPRD Jombang

“Momen Ta’aruf ini untuk menjalin komunikasi dan keakraban antar pimpinan eksekutif dan legislatif pasca purna tugas Bupati Mundjidah Wahab,” ucap Mas’ud saat mengawali rapat Paripurna.

Sementara itu Pj Bupati Jombang, Sugiat dalam sambutannya usai diperkenalkan oleh Ketua DPRD Jombang Mas’ud Zuhremi, mengaku senang. Karena secara individu dan kelembagaan, ta’aruf politik di sela kegiatan Paripurna PAW tersebut menunjukkan perhatian dan kesiapan para wakil rakyat untuk berkolaborasi menyongsong tutup tahun 2023 dan persiapan penyusunan APBD 2024 yang sudah di depan mata.

“Terima kasih atas kesempatan pertemuan resmi pertama ini. Amanah menjadi Pj Bupati Jombang akan sy pegang teguh untuk bisa dijalankan sesuai amanat konstitusi. Mohon kerjasama dan komunikasi yang intensif dari para wakil rakyat, agar selama satu tahun ke depan kita bersama-sama bisa membawa Kabupaten Jombang menjadi wilayah yang lebih baik, lebih sejahtera dan paling penting lebih kondusif karena menjelang Pemilu 2024,” ucap mantan Kabinda Sulbar ini

Di sisi lain, Sugiat juga berkomitmen untuk berkolaborasi dengan seluruh pihak di Kabupaten Jombang, agar proses dan progres pembangunan akhir tahun 2023 segera tuntas. Termasuk mempersiapkan segala hal kesiapan administratif menyongsong kegiatan eksekutif tahun 2024 mendatang.

“Saya dan tentu saja dibantu seluruh stakeholder terkhusus seluruh elemen lingkup kerja eksekutif atau OPD-OPD akan memberikan yang terbaik bagi Jombang. Seluruh penganggaran dan pelaksanaan pembangunan selama PAK tahun ini semaksimal mungkin harus tuntas dan terserap maximal. Khusus untuk penganggaran APBD tahun 2024 mendatang, kami sudah siapkan secara rinci dan terukur. Tinggal tunggu finishing dan jadwal pengajuan,” pungkas pria kelahiran 6 Mei 1967 di Desa Japanan Kecamatan Gudo Jombang ini. (cwr)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *